Miftah Farid Adiwisa • 30 Jul 2021 428

Alumni UBSI Margonda Meraih Sukses Sebagai Project officer Digital Marketing

Muhamad Rival Nursapei,Amd.Kom satu dari mahasiswa Universitas BSI margonda yang sukses meraih karir. Rival sendiri saat ini sudah menjabat sebagai Project officer Digital Marketing disalah satu instansi yaitu Politeknik LP3i Jakarta. Karir yang diperoleh saat ini merupakan buah manis dari sebuah proses yang Panjang. Banyak proses yang harus dilaluinya, mulai dari masa kuliah sampai dengan proses bersaing dalam memperoleh pekerjaan.

            Sobat IKAUBSI Muhamad Rival Nursapei,Amd.Kom merupakan lulusan dari Universitas BSI Margonda Pada program studi system informasi. Rival telah menyelesaikan studi dimulai dari 2017-2020. Pada masa-masa kuliah di Universitas BSI Margonda Rival banyak belajar tentang hard skill dan soft skill sehingga Rival dapat memperoleh karir yang gemilang pada saat ini.

            Suka duka sudah pasti ada dalam setiap meraih karir. “Berangkat pagi pulang sore itulah rutinitas dalam meraih karir, tapi enaknya pas akhir bulan gajianpun tiba ”. Saya bangga jadi mahasiswa UBSI, Kuliah ? BSI AJA ! (Ujar Rival). Semoga Sobat IKAUBSI bisa terinspirasi dan memperoleh karir yang gemilang Aamiin. (HHI)