Miftah Farid Adiwisa • 18 Sep 2020 702

Novia Feni Alumni Sukses UBSI Kampus Pontianak

Alumni Sukses IKAUBSI kali ini datangnya dari kalimantan yang terkenal beragam macam adat dan budaya. Novia Feni Alumni Sukses UBSI Kampus Pontianak Program Studi Manajemen Informatika tahun 2013-2016 ini sukses menjadi berkarir menjadi seorang Kepala Bagian HRD di PT. Fachri Property Land.

Sebelum menjadi kepala bagian HRD saya adalah seorang mahasiswa dari kampus UBSI Jurusan managemen Informatika. Ketika kuliah saya melamar perkerjaan di kampus untuk menjadi penyiar kampus, dan akhirnya saya di terima sebagai penyiar dan di percaya sebagai staff kampus UBSI. Lulus dari kampus UBSI saya melamar perkerjaan d radio negeri RRI kota pontianak sebagai penyiar, selama 2 tahun saya menjadi penyiar hingga akhirnya saya melamar kembali perkerjaan di sebuah perusahaan swasta yaitu PT. Fachri Property Land. Saya diposisikan sebagai staff receptionis dan pindah menjadi admin produksi dan akhirnya d percaya untuk di posisi kepala bagian hrd . Hingga sekarang .

Dari kampus saya mendapat ilmu kepemimpinan dan banyak pengalaman. Selain para dosen yg masih muda - muda sehingga mempermudah komunikasi dalam belajar makul hingga menyusun tugas akhir. Jadilah seorang mahasiswa yang paling haus akan ilmu pendidikan, serta ilmu yg dapat mengembangkan prestasimu sehingga kamu akan selalu mencari dan mendalami apa yg kamu inginkan sampai titik kesuksesan . Targetkan diri mu pada sesuatu yang paling tinggi dan letakkan dirimu di posisi paling bawah agar kita selalu rendah hati namun berada di posisi tertinggi (ujar Feni).

Bagaimana Sobat IKAUBSI dengan alumni yang satu ini sungguh luar biasa sekali.

Semoga menjadi motivasi buat sobat IKAUBSI semuanya. (HHI/MOW).